Senin, 21 Maret 2016


AKU BANGGA MENJADI ANAK INDONESIA

Siapa yang tak kenal dengan Indonesia?
Indonesia terletak pada garis 6° LU – 11° LS dan 95° BT – 141° BT. Dengan demikian, Indonesia terletak didaerah beriklim tropis dan dilewati oleh garis khatulistiwa. Letak ini menyebabkan Indonesia memiliki keanekaragaman hayati yang tinggi. Jenis tumbuh-tumbuhan di Indonesia diperkirakan berjumlah 25.000 jenis atau lebih dari 10% dari flora dunia. Lumut dan ganggang diperkirakan jumlahnya 35.000 jenis. Tidak kurang dari 40% dari jenis-jenis ini merupakan jenis yang endemik atau jenis yang hanya terdapat di Indonesia dan tidak terdapat di tempat lain di dunia. Jenis-jenis hewan yang ada di Indonesia diperkirakan berjumlah sekitar 220.000 jenis yang terdiri atas lebih kurang 200.000 serangga (± 17% fauna serangga di dunia), 4.000 jenis ikan, 2.000 jenis burung, serta 1.000 jenis reptilia dan amphibia. 

Indonesia juga disebut negara kepulauan terbesar di dunia dengan jumlah pulau sekitar 17.504 (2004), dimana 7.870 telah memiliki nama dan 9.634 belum memiliki nama. Indonesia adalah negara dimana toleransi perbedaan benar-benar dijunjung tinggi. Negara dengan jumlah penduduk sekitar 255 juta (2015), 1.340 suku etnis, 6 agama, 546 bahasa (2012). Sungguh negara yang benar-benar kaya akan keanekaragaman hayati dan budaya.

Dengan kekayaan itu, Indonesia disebut sebagai paru paru dunia karena sebagai salah satu hutan tropis yang memiliki puluhan juta spesies flora dan fauna. Begitu banyak kekayaan alam yang dimiliki Indonesia, potensi keindahan alam diberbagai wilayah baik berupa gunung, laut, maupun yang lainnya. Indonesia juga mempunyai banyak penghargaan dari berbagai negara karena keindahan alamnya salah satunya adalah di negeri kita yang juga menjadi obyek wisata andalan bangsa kita, yaitu Pulau Bali beberapa kali menerima penghargaan sebagai pulau terbaik di dunia dan menurut survei terbaru juga terdapat salah satu kota di pulau tersebut yang dinobatkan menjadi kota terbaik di Asia, yaitu Ubud. Juga masih banyak di wilayah Indonesia yang lain yang tak kalah indah dari Pulau Bali Indonesia juga mempunyai kerajaan bawah air yang begitu memukau yakni Kepulauan Raja Ampat di Papua, Taman Laut Bunaken dan masih banyak lagi.

Bukan hanya itu saja, Indonesia juga memiliki sejarah yang panjang sehingga menjadi negara yang merdeka seperti saat ini. Mulai dari zaman kerajaan hingga zaman penjajahan Belanda dan Jepang, Indonesia menjadi negara yang kaya akan peninggalan sejarah dan melahirkan tokoh-tokoh nasional. Dan salah satu tokoh yang menjadi panutan saya adalah Ir. Soekarno presiden pertama RI yang berani mati demi kesatuan NKRI.

Indonesia juga mempunyai kawasan yang dijadikan sebagai salah satu keajaiban dunia yakni Candi Borobudur dan juga Pulau Komodo yang telah disahkan oleh UNESCO adalah salah satu keajaiban dunia yang terdapat di negara tercinta Indonesia.

Kemudian dari sektor olahraga yang juga patut dibanggakan. Misalnya di cabang olahraga bulu tangkis Indonesia beberapa kali memenangkan kejuaraant. Tidak hanya pada hal itu saja, yang sedang viral saat ini pembalap F1 kita yaitu Rio Haryanto. Pemuda ini mampu membawa nama harum bangsa dengan bakatnya dalam mengendalikan mobil dengan kecepatan tinggi.

Indonesia juga kaya akan sektor pendidikan. Jumlah perguruan tinggi di Indonesia sekitar 678 (53 PTN dan 625 PTS). Dan yang membuat saya bangga lagi adalah, saya bisa masuk di PTN, tepatnya di UPN "Veteran" Jatim. 

Yang saya harapkan di masa yang akan datang untuk Negara Indonesia adalah teruslah maju negeriku disegala bidang baik olahraga, ekonomi, pendidikan, budaya, maupun yang lainnya. Dan tugas saya selaku masyarakat Indonesia adalah menjaga dan melestarikan karena kelangsungan Negara Indonesia juga ada ditangan para pelajarnya khususnya masyarakat.

Sekian artikel yang saya tulis mohon maaf jika banyak terdapat kesalahan dalam penulisan . terimakasih



Unknown

About Unknown

I'm just beliebers

Subscribe to this Blog via Email :